Sejarah dan Profil RA Perwanida
Sejarah Berdirinya RA Perwanida
Pendidikan di RA Perwanida Banda Aceh merupakan suatu lembaga pendidikan formal yang mendidik anak-anak dengan memperkenalkan konsep pembelajaran dengan cara “Belajar melalui bermain”. Dalam pelaksanaan sehari-hari selalu belajar sesuai dengan kurikulum yang berlaku pada Raudhatul Athfal dan kurikulum tahun 2013 yang sesuai dengan tingkat perkembangan anak usia dini.
Raudhatul Athfal Perwanida Banda Aceh kini sudah berusia 45 tahun sejak berdirinya pada tahun 1971. Tahun 2020/2021 sudah menamatkan muridnya sebanyak 10100 orang. Pembelajaran di RA Perwanida Banda Aceh yang pelaksanaan belajarnya meliputi aspek perkembangan Agama Islam, aspek pengembangan Pembiasaan, aspek pengembangan Kognitif, aspek pengembangan Bahasa, aspek pengembangan Fisik Motorik, dan aspek pengembangan Seni. Sehingga anak-anak di RA Perwanida Banda Aceh tidak jenuh dalam belajarnya, maka kreatifitas guru dalam pembelajaran sangat diutamakan dalam mendidik generasi penerus yang handal untuk masa depan.
Pertama kali berdirinya taman kanak-kanak ini pada tahun 1971, terletak di jalan Syiah Kuala yang berdekatan dengan sekolah MTsN atau MAN Model yang pada tahun 1971 dipimpin oleh seorang Kepala Sekolah yang bernama Ibu Fauziah. Ibu Fauziah menjabat sebagai Kepala Sekolah sekitar ± 5 tahun. Setelah menjabat ± 5 tahun, dari tahun 1974 sampai 1989, dan pada tahun ini pula langsung diganti Kelapa Sekolah dengan Ibu Jauhari sampai tahun 2006. Selama ± 17 tahun menjabat sebagai Kepala Sekolah di TK/RA PERWANIDA Ibu Jauhari diganti dengan Ibu Almaidar, yang serah terima jabatan Kepala Sekolah pada tanggal 27 November 2006 sampai dengan tahun 2009. Setelah menjabat selama ± 3 tahun menjabat sebagai Kepala Sekolah, Ibu Almaidar diganti dengan Ibu Yusnar, S.Ag dari tahun 2009 hingga tahun 2010. Pada tahun 2011 RA Perwanida dipimpin oleh Kepala Sekolah Ibu Sri Wahyuni, yang bertugas dari tahun 2011 sampai 2013. Setelah masa jabatan Ibu Sri Wahyuni yang menjabat sebagai Kepala Sekolah selama ± 3 tahun, kemudian digantikan dengan Ibu Dra. Juariah dari tahun 2013 – 2014. Masa jabatan Ibu Jauriah ± 1 tahun dan kemudian diganti oleh Ibu Nurasiah, S.Ag, yang memimpin sebagai Kepala Sekolah RA Perwanida dari tahun 2014 hingga tahun 2017. Setelah masa jabatan ibu Nurasiah berakhir sekarang RA Perwanida di pimpin oleh ibu Nurlaili, S.Pd.I mulai 1 januri 2017 hingga Maret 2017. Setelah itu jabatan Kepala RA Perwanida Banda Aceh dipimpin oleh Ibu Nina Yunia Nurhayati, S.Pd.I hingga Juni 2022, dan sekarang RA Perwanida Banda Aceh dipimpin oleh Ibu Dra, Juairiah, M.Pd mulai dari Juni 2022 hingga saat ini.
RA ini dilindungi oleh Departemen Agama dan bukan tunduk kepada Dinas Penididikan dan Kebudayaan. RA ini dibina oleh ibu-ibu Dharma Wanita Departemen Agama.